Minggu, 16 September 2018

Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko SH Ngopi Bareng , Wujud Kedekatan Polisi  dengan Masyarakat.



Polisi Agamis, Kapolsek Pucanglaban  bersama anggota ngobrol santai dengan warga di warung kopi Desa Sumberdadap Kecamatan Pucanglaban  sembari menitipkan pesan kamtibmas, Senin (17/9/2018)

Kita ketahui bersama bahwa tidak lama lagi  tahun 2019  merupakan tahun politik pesta  demokrasi dimana akan diselenggarakan Pilpres dan Pilleg  serempak seluruh wilayah Indonesia.

Menjelang  event besar tersebut sebagai anggota Polri harus bisa menempatkan diri sebagai sosok abdi Negara yang harus menjunjung tinggi profesionalisme dan netralitas, sebagai anggota Polri harus bisa fokus dalam memelihara kamtibmas selama pesta demokrasi tahun 2019.

Selaras dengan hal diatas, anggota  Polsek Pucanglaban  dipimpin oleh Kapolsek  Pucanglaban  ngopi bareng  di warung kopi Desa Sumberdadap  Kecamatan Pucanglaban  silaturahmi dengan dengan warga masyarakat. Pada kesempatan tersebut Kapolsek Tri Nuartiko S.H mengajak warga masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas di wilayah Polsek Pucanglaban  terutama jelang Pilpres dan Pilleg  tahun 2019.

Kapolsek Pucanglaban menekankan dan memberikan himbauan kepada warga masyarakat apabila terjadi gangguan kamtibmas di lingkungan warga segera disampaikan kepada Bhabinkamtibmas  pihak berwajib guna meminimalisir perselisihan di kalangan warga.

“Bapak-bapak sekalian, mari kita jaga situasi agar tetap kondusif jelang Pilpres dan Pilleg 2019.  Pilihan boleh beda tetapi kerukunan antar warg lebih utama” pesan AKP  Tri Nuartiko S.H kepada para warga yang sedang cangkruk di warung kopi.(hms pclbn)

Selasa, 11 September 2018

Anggota Polsek Pucanglaban Bantu Warga Bangun Jalan tembus di Desa Pucanglaban.



Anggota Polsek Pucanglaban  membantu masyarakat untuk membangun jalan tembus menuju ke  Dsn  Pucanglaban dua Desa Pucanglaban  Kecamatan Pucanglaban. Rabu (12/9/2018).

Petugas jaga Polsek Pucanglaban Polres Tulungagung  terus berupaya menjalin kedekatan antara dengan masyarakat sebagai bentuk tugas pengayoman.

Di antaranya dengan membantu masyarakat untuk membangun jalan tembus menuju ke Dsn Pucanglaban dua Desa Pucanglaban  Kecamatan Pucanglaban.

Petugas jaga Polsek Pucanglaban  Aiptu Winih Santoso dan Aiptu Supriwanto ,  tanpa ragu mengikuti kerja bakti bersama warga membangun  jalan tembus menuju ke  Dsn Pucanglaban dua Desa Pucanglaban  Kecamatan Pucanglaban.
Jalan ini dibuat untuk akses  warga untuk mempermudah aktivitas ke lahan  pertanian terutama mengangkut hasil pertanian warga Desa Pucanglaban.

Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko SH  mengatakan kegiatan kerja bakti ini juga merupakan upaya Anggota Polsek  untuk mendekatkan diri dengan warga masyarakat Desa Pucanglaban.
"Kami mau melestarikan jiwa gotong royong dan memupuk kerukunan dan solidaritas antar  Anggota dan  warga masyarakat," jelasnya.(hms pclbn).

Senin, 10 September 2018

Malam 1 Suro, Kapolsek Pucanglaban  AKP Tri Nuartiko SH  Hadir dan Berikan pengamanan.




Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko SH bersama Anggota menghadiri acara malam tahun baru Hijriah yang diadakan perguruan pencak silat PSHT ranting  Pucanglaban.  Pada hari senin (10/9/2018) malam,  PSHT ranting Pucanglaban  mengadakan tirakatan di halaman  SD N 1 Desa Pucanglaban  Kecamatan Pucanglaban  yang di ikuti oleh kurang lebih 100 anggotanya.

Kapolsek Pucanglaban  AKP  Tri Nuartiko SH  yang hadir pada malam itu mengatakan bahwa, kedatangannya di SD N 1 Pucanglaban  selain untuk menghadiri undangan juga untuk memimpin anggotanya yang melaksanakan pengamanan di acara itu.

“Kegiatan malam 1 suro yang diadakan ranting PSHT Pucanglaban  ini anggotanya yang hadir  banyak, untuk itu kita perintahkan kepada personil Polsek Pucanglaban  untuk mengamankan  kegiatan ini sampai selesai supaya kegiatan berjalan dengan aman,” tutur AKP  Tri Nuartiko SH.

Sementara itu, Ketua PSHT ranting Pucanglaban Bayu Dwi Hantoro  atau biasa dipanggil Mas Bayu  mengatakan, sudah menjadi tradisi bagi anggota pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang berdiri sejak tahun 1922, setiap menjelang tahun baru Hijriah atau biasa di kenal dengan malam satu suro pasti selalu mengadakan acara tirakatan dan doa. Malam 1 suro diisi dengan mendoakan pendiri SH Terate
dan para sesepuh dan semua anggota SH Terate, agar menjadi manusia yang berbudi luhur sesuai dengan ajaran yang telah di ajarkan di PSHT.

“Kegiatan semacam ini telah menjadi tradisi PSHT, sebab kita meyakini bahwa bulan syuro merupakan bulan yang penuh dengan keistimewaan,” turur Ketua ranting PSHT Pucanglaban Bayu Dwi Hantoro.

Kegiatan yang berlangsung semalam penuh itu berjalan dengan tertib dan aman, dengan mendapat pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Pucanglaban dipimpin AKP Tri Nuartiko SH.(hms pclbn)

Jumat, 07 September 2018

Anggota Polsek Pucanglaban  Laksanakan Pengamanan Sholat Jum’at.



Polisi Agamis– Petugas jaga Polsek Pucanglaban Polres Tulungagung melaksanakan pengamanan sholat jum’at di masjid Baitur Rohman Desa Demuk Kecamatan Pucanglaban. Jum’at(07/09/2018)

Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko SH  mengatakan kegiatan pengamanan ini guna memberikan rasa aman dan juga nyaman bagi warga yang sedang melaksanakan sholat jumat. Selain itu petugas jaga Polsek  Pucanglaban  juga melaksanakan pengaturan lalu lintas dan membantu menyeberangkan warga yang selesai menjalankan ibadah sholat jumat.

Kegiatan pengamanan yang dilaksanakan petugas jaga Polsek Pucanglaban yang berjalan kurang lebih satu jam tersebut mulai awal sampai akhir berjalan dengan aman dan kondusif.(hms pclbn)

Senin, 03 September 2018

Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko SH pimpin Apel Pagi, Sebagai Bentuk Komunikasi Pimpinan dan Anggota.



pelaksanaan tugas sehari-hari,  Polsek Pucanglaban Polres Tulungagung  terlebih dahulu melaksanakan apel pagi. Apel pagi sebagai bentuk komunikasi dua arah antara pimpinan dan anggotanya. Selain itu,  sebagai sarana penyampaian arahan kebijakan pimpinan, agar sesama anggota kompak dalam melaksanakan  tugas  sehari hari yang diemban dapat dilaksanakan sesuai dengan arah kebijakan pimpinan.

Apel pagi hari ini, Selasa (04/09/2018) pukul 08.00 wib dilaksanakan di halaman mako Polsek  Pucanglaban  dipimpin oleh Kapolsek  Pucanglaban  AKP  Tri Nuartiko  SH dan diikuti oleh  anggota Polsek  Pucanglaban.

Kapolsek  Pucanglaban  AKP Tri Nuartiko SH,  memberikan arahan kepada  anggota Polsek Pucanglaban  tentang beberapa poin  Kegiatan pembinaan  masyarakat, Giat kepolisian yang ditingkatkan dengan sasaran  yang meresahkan masyarakat, Penyampaian tentang program giat DDS (Door to door System).

Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko SH,   menyampaikan terimakasih kepada anggota karena secara umum situasi kamtibmas Polsek  Pucanglaban aman dan terkendali. Selain itu, dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat Polri dituntut bersikap profesional dan semaksimal mungkin. Pelaksanaan tugas yang telah berjalan baik harus dipertahankan dan yang belum baik agar diperbaiki.(hms pclbn)

Minggu, 02 September 2018

Anggota Polsek Pucanglaban Melaksanakan Pengamanan Karnaval HUT RI ke-73 di Desa Pucanglaban.




Polisi Agamis  -   Anggota Polsek Pucanglaban  Melaksanakan Pengamanan Karnaval HUT RI ke-73 di Desa Pucanglaban.

Karnaval yang dilaksanakan dalam rangka rangkaian kegiatan HUT RI Ke-73 di Desa  Pucanglaban disambut gembira oleh warga Desa Pucanglaban dan sekitarnya. Kegiatan yang menampilkan berbagai macam seni budaya serta kostum kreatif yang dimulai dari pertigaan patung udang  dan finish di Kantor Desa Pucanglaban. Minggu (02/09/2018)

Banyaknya peserta karnaval dan masyarakat yang ingin menyaksikan karnaval menyebabkan arus lalu lintas menjadi padat,  Maka dari itu Kepolisian Sektor Pucanglaban  menerjunkan anggotanya untuk melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas guna menciptakan situasi yang kondusif.

Kapolsek Pucanglaban AKP Tri Nuartiko  S.H, menyampaikan bahwa ” Anggota Polsek Pucanglaban  sudah diploting di simpul-simpul jalan sepanjang rute yang dilalui untuk melaksanakan pengaturan lalu lintas dan pengamanan baik kepada peserta karnaval maupun warga yang menyaksikan di pinggir jalan,” jelasnya.

Karnaval ini diadakan untuk memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-73. Peserta karnaval dari kelompok umum RT se Desa Pucanglaban dan pelajar  SD dan SMP   yang turut mendukung terselenggaranya acara tersebut. Walaupun cuaca cukup panas menyengat, peserta karnaval tetap antusias mengikuti jalannya kegiatan karnaval sampai selesai.(hms pclbn)

Sabtu, 01 September 2018

Polsek Pucanglaban mengamanankan Karnaval  Desa Sumberdadap Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 73.




Polisi Agamis, Polsek Pucanglaban  – Untuk menciptakan situasi aman, kondusif pada kegiatan pawai karnaval tingkat Desa,  Kapolsek  Pucanglaban AKP Tri Nuartiko S.H, bersama  para kanit, kasi dan anggota melaksanakan pengamanan kegiatan pawai karnaval tingkat Desa di Desa Sumberdadap Kecamatan Pucanglaban,   dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan RI, yang ke 73 di wilayah Kecamatan Pucanglaban .Sabtu (01/09/2018).

Kegiatan pawai karnaval   Desa Sumberdadap Kecamatan Pucanglaban tersebut diikuti oleh siswa siswi SD, SMP, MTS N dan  tiap tiap RT se Desa Sumberdadap. Yang diberangkatkan dari start di lapangan Desa Sumberdadap dan  finish pertigaan bengkel las kantong.

“Dalam kegiatan Pengamanan pawai karnaval  Desa Sumberdadap ini kami telah menerjunkan 15 personil anggota Kepolisian Sektor  Pucanglaban Polres Tulungagung  untuk mengamankan kegiatan tersebut dengan menempatkan petugas kepolisian di titik simpul – simpul  jalan raya guna mengamankan jalur yang dilalui jalanya kegiatan karnaval, menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 73 tersebut dan Alhamdulillah kegiatan karnaval sampai selesai berlangsung dengan aman, tertib tidak ada kendala suatu apapun" ujar AKP Tri Nuartiko SH Kapolsek Pucanglaban.(hms pclbn)

Kapolsek Pucanglaban Iptu Triyanto sambang ke kantor Desa Sumberdadap menyampaikan pesan" Kamtibmas.

Kapolsek Pucanglaban Iptu Triyanto melaksanakan kegiatan patroli sambang / kunjung di kantor Desa Sumberdadap Kecamatan Pucanglaban...